Saturday 30 May 2009

Wisata Bahari di Tanjung Benoa


Indonesia adalah negara yang memiliki banyak tempat wisata bahari, salah satu yang terkenal adalah di Tanjung Benoa. Wisata Bahari ini dapat kita temukan di Nusa Dua, Bali. Dulu, daerah Tanjung Benoa termasuk daerah kumuh, namun kini Tanjung Benoa banyak dikujungi banyak wisatawan maupun turis. Karena ombaknya yang pelan dan lokasinya cukup landai, menjadikan kawasan ini cocok untuk olahraga air. Kita bisa mencoba jetski, atau kita juga bisa mencoba banana boat.

Kita tidak hanya melihat pemandangan pantai yang indah, namun kita juga bisa melihat ke bawah laut Tanjung Benoa yang sangat bagus dengan cara diving atau snorkeling. Mau melihat pemandangan bawah laut dari Tanjung Benoa? Kamu bisa menaikki kapal yang sudah dimodifikasi dengan kaca bening di bawah permukaan kapal, seperti berada di aquarium raksasa dengan bermacam-macam ikan di dalamnya. Kamu juga bisa memberi makan ikan-ikan tersebut dengan memberikan potongan roti kecil.

Setelah melihat keindahan bawah laut Tanjung Benoa yang sangat menawan, kamu akan di ajak ke pulau Penyu. Disana, kamu bisa melihat penangkaran penyu, telur-telur penyu, telur-telur penyu yang sedang dieram, penyu-penyu kecil yang sangat lucu, bahkan penyu dewasa yang siap menjadi induk baru.

Ingin membeli pernak-pernik khas Tanjung Benoa? Jangan khawatir. Di Tanjung Benoa terdapat deretan took pernak-pernik kualitasnya bagus. Di pulau Penyu, kamu juga bisa membeli makanan atau minuman, karena banyak kios-kios terdapat disana.

Bingung mau wisata bahari kemana?
Datanglah ke Tanjung Benoa dan kamu akan disambut penyu-penyu lucu.

No comments:

Post a Comment